Salah satu perawatan Videotron baik untuk tipe Videotron indoor ataupun Videotron outdoor yang dilakukan oleh layanan OAM adalah melakukan pencucian pada LED dengan cara pencucian screen Led dan ACP.
Seiring dengan waktu, debu dan kotoran dapat menutupi lampu dan partikel pada perangkat, sehingga dapat mempengaruhi performa kecerahan pada videotron. Hal tersebut membuat tampilan materi atau gambar menjadi kurang jelas dan kurang maksimal. Oleh sebab itu perlu dilakukan pembersihan dan perawatan videotron secara berkala untuk menjaga elemen dan komponen pada perangkat selalu bersih dan terawat. Perawatan pembersihan dapat dilakukan setiap kurun waktu tiga bulan atau setiap satu bulan apabila memasuki periode musim hujan.



- Videotron menjadi bersih dan terawat
- Performa perangkat menjadi lebih baik
- Pemakaian perangkat menjadi lebih awet
- Tidak rentan rusak